Supermarket di Jakarta
Jika kamu menetap di Jakarta, hal pertama yang perlu kamu ketahui adalah tempat berbelanja bahan makanan dan barang-barang rumah tangga lainnya. Untungnya, Jakarta memiliki banyak supermarket yang dapat diandalkan untuk memenuhi setiap kebutuhanmu. Bahkan ketika kamu perlu mencari bahan-bahan untuk resep makanan Jepang dan India, beberapa supermarket menyediakannya untuk kamu.
Di sini, kami merekomendasikan beberapa supermarket di Jakarta, favorit penduduk lokal dan asing.
1. The FoodHall
TheFoodHall mulai berdiri pada tahun 1990 di Plaza Indonesia dengan nama SOGO Supermarket, kini The FoodHall telah menjadi supermarket besar dengan berbagai pilihan produk lokal dan impor.
The FoodHall, serta anak perusahaannya Daily FoodHall, The Market, The Foodhall Gourmet, dan Daily Kitchen, berspesialisasi dalam produk-produk pangan. The Foodhall bisa menyediakan rempah-rempah, bumbu, dan bahan-bahan lain yang mungkin tidak dapat kamu temukan di supermarket lokal.
Selain produk-produk pangan, kamu juga bisa mendapatkan perlengkapan lain, seperti alat-alat kesehatan dan kecantikan, produk rumah tangga dan produk pembersih, dan bahkan peralatan memasak. The FoodHall juga merupakan tempat yang kamu tuju ketika ingin membeli minuman anggur untuk rumah atau menginginkan suatu merek rokok atau tembakau tertentu.
Ingin tahu lebih banyak tentang beberapa tips berbelanja bahan pangan di Jakarta? Klik di sini!
Situs Web: https://shop.foodhall.co.id/
Media Sosial: TheFoodHall.id di Instagram dan Facebook
Lokasi: Grand Indonesia, Senayan City, Pondok Indah Mall 2, Prisma Kedoya Permai, Mall Kelapa Gading, The Bellezza Shopping Arcade, Green Terrace TMII, dan lain-lain.
2. SuperIndo
Didirikan pada tahun 1997, Superindo tumbuh di bawah kemitraan antara Salim Group dari Indonesia dan Ahold Delhaize dari Belanda. Sekarang, Superindo menjadi salah satu supermarket ritel terkemuka di Indonesia dengan membuka 180 toko di Pulau Jawa dan Sumatra.
Superindo memiliki tujuan untuk mendukung produk lokal dengan bersinergi dengan petani lokal dan mempromosikan produk yang diperoleh dari usaha kecil dan menengah. Karena hal tersebut dan lokasi mereka yang strategis, Superindo menjadi favorit semua orang. Dari mahasiswa yang hidup dengan keuangan yang terbatas, hingga ibu dan ayah yang berpikir untuk menyiapkan makan malam khusus untuk keluarganya.
Superindo sangat cocok untuk berbelanja bahan makanan sekaligus. Toko ini juga menjadi tempat yang harus kamu kunjungi ketika membutuhkan bahan untuk resep masakan Indonesia.
Situs Web: https://www.superindo.co.id/
Media Sosial: InfoSuperIndo di Instagram dan Twitter, superindosupermarket di Facebook
Lokasi: Metro Sunter, Plaza Cibubur, Duri Kosambi, Pancoran, dan lain-lain (biasanya di luar mal)
3. Lotte Mart
Meskipun berasal dari Korea Selatan, Lotte Mart masih menawarkan harga yang terjangkau untuk berbagai produk yang disediakan, baik lokal maupun impor.
Kamu juga bisa menemukan produk yang mereknya ada di bawah nama Lotte, seperti Herbon, Wiselect, Withone, Basicicon, Tasse Tasse, dan Gegard Darel.
Lotte Mart, seperti The FoodHall, menyediakan segala macam saus, bumbu, dan produk makanan langka (baik lokal maupun impor). Oleh karena itu, tidak heran mengapa pecinta budaya Korea selalu membanjiri supermarket ini untuk berburu gochujang, kimchi, dan lainnya, sebelum berkumpul bersama teman-teman dan mengadakan pesta makanan Korea.
Lotte Mart adalah supermarket yang sangat lengkap, kamu bisa mendapatkan apapun yang kamu inginkan. Kamu bisa menemukan barang elektronik (telepon genggam, laptop, dan lain-lain.) Di sini, kamu juga bisa beristirahat sejenak di kios makanan mereka dan menikmati hidangan Korea seperti tteokbokki, ramyeon, dan lainnya.
Situs Web: https://www.lottemart.co.id/
Media Sosial: lottemartindo di Instagram, LottemartIndo di Facebook
Lokasi: Ratu Plaza, Kota Kuningan, Mal Gandaria City, Green Pramuka, Fatmawati
4. Papaya Fresh Gallery
Senada dengan Lotte Mart, Papaya Fresh Gallery memperkenalkan dan menyediakan makanan impor dan produk lainnya kepada masyarakat Indonesia.
Papaya Fresh Gallery (atau singkatnya Papaya) khusus menyediakan makanan segar maupun kering dari Asia Timur, terutama Jepang dan Korea Selatan. Papaya dikenal karena menyediakan makanan laut, bumbu, dan makanan pokok dari Jepang. Hal itu membuat Pepaya wajib dikunjungi bagi orang-orang yang berkomitmen untuk melakukan diet ala Jepang.
Papaya juga memiliki bagian kecantikan di mana kamu bisa menemukan produk kecantikan Korea yang terkenal, juga sabun, sampo, dan masker wajah dari Jepang.
Papaya juga memproduksi makanan siap saji yang baru dibuat setiap hari, seperti onigiri, bento, sushi, dan tempura. Mereka juga memiliki salad segar dan acar Jepang untuk mereka yang lebih suka makanan sehat.
Sama seperti supermarket Jepang, Papaya memberikan diskon makanan siap saji di malam hari. Segera beli sebelum mereka terjual habis!
Situs Web: https://papayafreshgallery.business.site/
Media Sosial: papaya_jakarta di Instagram, Papaya Jakarta di Facebook
Lokasi: Blok M, Bumi Mas, Sudirman Citywalk, Melawai, 1Park Residences
5. LuLu Hypermarket
LuLu Hypermarket adalah pusat ritel dari Uni Emirat Arab. Lulu Hypermarket ini adalah supermarket yang khusus menjual produk Timur Tengah dan India.
Membuat masakan dengan resep India atau Timur Tengah bisa menjadi tantangan, karena sebagian besar supermarket di Jakarta tidak menyediakan bahan-bahan yang kamu butuhkan. Makanan dan produk yang disediakan LuLu Hypermarket ini dapat menjawab kebutuhanmu. Mereka memiliki Chapati beku, Labneh, dan campuran basah untuk Appam dan Dosa. Kamu juga bisa mendapatkan bahan-bahan kering lainnya seperti beras basmati dan beras jeerakasala.
Seperti supermarket lainnya, Lulu Hypermarket telah menjadi supermarket serba ada yang juga menyediakan peralatan rumah tangga. Dikombinasikan dengan diskon dan promosi mereka, hal itu menjadikan LuLu Hypermarket sebagai favorit warga Jakarta juga.
LuLu Hypermarket juga ingin memperkenalkan barang elektronik buatan UEA. Mereka juga memiliki ikon mereka sendiri, yang memiliki peralatan rumah tangga dan dapur. Saat kamu mengunjungi Lulu Hypermarket, coba lihat juga produk gawai dan pengeras suara mereka!
Situs Web: http://indonesia.luluhypermarket.com/
Media Sosial: luluhyperid & luluhyperID di Instagram dan LuluHypermarketID di Facebook
Lokasi: Cakung dan Menteng
6. Hypermart
Hypermart adalah supermarket terbesar di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir, baik dari segi ukuran maupun jangkauannya.
Supermarket ini mengadopsi konsep toko serba ada. Hypermart juga menjual barang-barang rumah tangga dari peralatan dapur hingga peralatan elektronik, seperti lemari es dan televisi.
Hypermart bahkan menjual pakaian untuk segala usia. Dengan banyaknya promo dan diskon, tidak heran mengapa banyak orang membanjiri semua Hypermart setiap musim liburan dan selama bulan Ramadhan.
Hypermart juga memiliki food court di mana kamu bisa menikmati makanan yang baru disajikan langsung di ruang makan yang telah ditentukan. Kamu juga bisa bersantai sambil mengambil permen dan kue di tempat makanan ringan terdekat. Mahasiswa khususnya membanjiri area ini untuk mendapatkan ide untuk makan malam atau membeli makanan beku musiman mereka.
Situs Web: http: //www.hypermart.co.id/
Media Sosial: hypermart_id di Instagram, hypermart.co.id di Facebook
Lokasi: Pejaten Village, Thamrin City, Lippo Mall Kemang, Cibubur Junction, dan lain-lain.
No Comment