10 Rekomendasi Apartemen dengan Kolam Renang Pribadi

Beberapa keuntungan bisa kita dapatkan jika tinggal di apartemen premium. Salah satunya seperti kolam renang pribadi yang terpisah dengan kolam renang untuk umum. Sehingga penghuni apartemen premium bisa menjaga higienitas dan kualitas kolam renang dengan baik. Meski harganya terbilang fantastis, namun semuanya dapat terbayarkan dengan fasilitas yang memanjakan penghuni apartemen premium. Oleh karena itu, kali ini Flokq memiliki 10 rekomendasi apartemen dengan kolam renang pribadi untuk kamu. Simak tulisan di bawah ini untuk menemukan apartemen dengan kolam renang pribadi.

Baca juga: 5 Apartemen Konsep Jepang dengan Suasana Tenang dan Nyaman

1. Anandamaya Residence

Apartemen Anandamaya Residence Fasilitas - kolam renang
Anandamaya Residence

Apartemen dengan kolam renang pribadi yang pertama adalah Anandamaya Residence. Dengan penampilan yang mewah, Anandamaya residence memanjakan para penghuninya dengan fasilitas – fasilitas mewah. Seperti kolam renang, Jacuzzi, ruang sauna, hingga area untuk berolahraga. Tidak hanya itu, setiap unitnya lengkap dengan TV kabel dan wifi berkecepatan tinggi. Kamu bisa mendapatkan fasilitas apartemen kolam renang pribadi dengan memilih apartemen unit premium. Selain fasilitas yang mewah, kamu juga akan berada pada lokasi yang cukup strategis, tepatnya di Sudirman. Apartemen ini dekat dengan banyak gedung perkantoran, mal, dan banyak restoran premium. Tidak hanya itu, lingkungan sekitarnya juga terbilang sangat nyaman dengan trotoar yang bagus untuk para pejalan kaki pada daerah Sudirman.

Alamat: Jl. Jenderal Sudirman No.5, RT.10/RW.11, Karet Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat

Harga: mulai dari Rp 40.608.375 / bulan untuk 3BR

2. Nirvana Residence

Apartemen Senopati Apartemen Fasilitas - kolam renang
Nirvana Residence

Apartemen dengan kolam renang pribadi yang terletak di Kemang, daerah yang sangat nyaman karena dekat dengan area utama pada Jakarta Selatan. Lokasinya sangat dekat dengan banyak pusat perbelanjaan, restoran, dan perkantoran dari area Sudirman dan Kuningan. Seperti kebanyakan apartemen kelas atas pada umumnya, fasilitas yang ditawarkan oleh Nirvana Residence adalah seperti kolam renang besar, taman bermain anak, jalur jogging, pusat kebugaran, lapangan basket, lapangan tenis. Tidak hanya itu, ada juga pusat ATM, ruang serbaguna, minimarket, tempat parkir luas, CCTV , dan keamanan 24 jam. Letaknya yang strategis membuat apartemen ini hanya berjarak 15 menit dari SCBD dan kuningan. Untuk memenuhi kebutuhan bulanan, kamu bisa pergi ke Kemang Village yang hanya berjarak 1 km.

Alamat: Jl. Kemang Raya No.72, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan

Harga: mulai dari Rp 25.000.000 / bulan untuk 3BR

3. St Moritz

Apartemen ST Moritz Fasilitas - kolam renang,
St. Moritz

Apartemen dengan kolam renang pribadi selanjutnya adalah St. Moritz yang terletak di Jakarta Barat, tepatnya Puri Indah. St. Moritz terletak pada kompleks yang sama dengan Lippo Mall, gedung apartemen ini menyimpan kesan yang mewah. Untuk menjaga citra mewahnya, St Moritz juga menyediakan fasilitas mewah bagi orang-orang yang tinggal di dalam kompleks apartemen. Selain kolam renang dan pusat kebugaran yang luas, St Moritz Residences juga menyediakan ruang taman yang sempurna untuk kamu bersantai dan menikmati pemandangan hijau. Apartemen ini juga dekat dengan banyak gedung perkantoran sehingga waktu yang kamu miliki tidak akan banyak habis di jalan karena kemacetan.

Alamat: Jl. Puri Indah Raya No.3, RT.3/RW.2, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat

Harga: mulai dari Rp 11.500.000/ bulan untuk 2BR

4. Apartemen Senopati

Apartemen Nirvana Residence Apartmen Fasilitas - kolam renang,
Apartemen Senopati

Lingkungan terbaik untuk tinggal di Jakarta dengan lingkungan yang hijau dan rindang, tempat nongkrong beragam, akses mudah ke kawasan pusat kota Jakarta. Nuansa neo klasik yang dipadukan dengan desain tradisional Indonesia yang ditawarkan interior apartemen. Apartemen Senopati menawarkan fasilitas premium seperti kolam renang bergaya laguna yang dikelilingi oleh taman, pohon, dan tempat berjemur yang mewah. Selain itu, ada juga trotoar yang bersih dan jalur jogging. Ada juga dua gym lengkap dengan peralatan profesional. Tidak hanya itu, ada sauna, lapangan tenis, lapangan basket, dan taman bermain anak-anak.

Alamat: Jalan Senopati Dalam No.11/1, RT.8/RW.2, Senayan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan

Harga: mulai dari Rp 25.000.000/ bulan untuk 2BR

5. Hamptons Park

Apartemen Hamptons Park - kolam renang
Hamptons Park

Hamptons Park, apartemen murah di Jakarta Selatan yang terletak di Cilandak. Terletak pada area kelas atas dalam sebuah kompleks apartemen premium sebelah lapangan gold Pondok Indah. Lokasinya sangat dekat dengan Cilandak Town Square, mall yang memiliki supermarket lengkap dan berbagai restoran berjejer.  Selain dekat pusat perbelanjaan, Cilandak juga terkenal dengan banyaknya hiburan malam yang bisa kamu kunjungi. Kamu bisa memilih olahraga yang kamu sukai karena Hamptons Park memiliki  lapangan tenis, lapangan basket, taman bermain anak-anak, ataupun kolam renang yang berkualitas. Jadi kamu bisa menikmati weekend dengan bersantai di pinggir kolam renang.

Alamat: Jl. Terogong Raya No.18, RT.10/RW.10, Cilandak Bar., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan

Harga: mulai dari Rp 8.400.000 / bulan untuk 1BR

Baca juga: Sewa Apartemen Menara Latumenten di Jakarta Barat dan Dapatkan 10 Keunggulan Ini!

6. Casa Grande

Apartemen Casa Grande Fasilitas - kolam renang,
Casa Grande

Apartemen mewah dengan tema hunian modern yang dekat dengan Mall Kota Kasablanka yang besar dan lengkap. Apartemen ini juga cocok untuk kamu yang ingin bersantai dan tetap sehat karena Casa Grande adalah apartemen dengan fasilitas taman terbuka. Kamu bisa menggunakan fasilitas gym, kolam renang dan jalur joging untuk berolahraga. Kemudian ada juga jacuzzi yang bisa kamu gunakan untuk bersantai setelah berolahraga atau hari yang melelahkan. Terkenal dengan daerah bagi para ekspatriat, masakan internasional juga banyak tersedia dekat apartemen ini. Kawasan ini juga terkenal dengan beberapa bar seperti Basque atau Hause Rooftop, bar sekaligus restoran yang terkenal.

Alamat: Jl. Raya Casablanca No.Raya, RT.16/RW.5, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan,

Harga: mulai dari Rp 6.600.000/ bulan untuk 1BR

7. 1Park Residences

Apartemen 1Park Residences Fasilitas - kolam renang,
1Park Residence

1Park Residence memiliki gym lengkap, kolam renang, lapangan tenis, jalur jogging, dan jalur berjalan refleksologi. Tidak hanya itu, apartemen ini juga memiliki area BBQ dan taman bermain anak-anak di mana keluarga kecilmu bisa bersantai di apartemen dengan taman terbuka. Untuk memenuhi kebutuhan berbelanja bulanan, kamu bisa pergi ke Gandaria City Mall yang besar dan lengkap menjual segala keperluanmu.

Alamat: Jl. Gandaria 1, RT.1/RW.10, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan

Harga: mulai dari Rp 13.000.000/ bulan untuk 3BR

8. Taman Rasuna

Apartemen Taman Rasuna- kolam renang
Taman Rasuna Residence

Taman Rasuna Residence terletak di Karet, Setiabudi, Jakarta Selatan. Lingkungannya cukup strategis untuk para ekspatriat dan pekerja pada kawasan bisnis Kuningan. Kamu hanya butuh 15 menit untuk sampai ke kantor. Selain itu, Taman Rasuna juga hanya berjarak 30 menit dari Jalan Sudirman, jalan utama dari daerah bisnis. Selain itu, apartemen ini juga memberikan kemudahan buat para penghuninya melengkapi kebutuhan bulanan. Kamu bisa pergi ke Epicentrum Walk, pusat perbelanjaan yang nyaman dan modern. Selain lokasi yang strategis, Taman Rasuna adalah apartemen dengan fasilitas taman terbuka dan kesehatan lainnya. Sehingga kamu bisa dengan mudah mengatur jadwal olahraga. Mulai dari kolam renang, ATM, gym, Lapangan basket, lapangan tenis, jalur jogging, toko bahan makanan, restoran, dan taman bermain anak. Meski kolam renang yang disediakan fasilitas umum, kamu tetap bisa bersantai atau olahraga renang sampai puas.

Alamat: RT.16/RW.1, Menteng Atas, Setiabudi, Kota Jakarta Selatan

Harga: mulai dari Rp 4.100.000/ bulan untuk studio

9. The Pakubuwono Spring

Pakubuwono Spring Apartment Fasilitas - kolam renang,
The Pakubuwono Spring

Setiap unitnya lengkap dengan peralatan rumah yang membuatmu tidak perlu repot-repot ketika pindahan. The Pakubuwono Spring adalah apartemen dengan unit kesehatan, mulai dari kolam renang luar ruangan dan dalam ruangan, onsen, lapangan basket, jalur jogging, restoran, area BBQ, taman bermain anak-anak, gedung serbaguna, hingga gym. Apartemen ini terletak pada area yang strategis ke seluruh penjuru Jakarta, terutama SCBD. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, kamu bisa pergi ke beberapa mal pilihan seperti Gandaria City, Plaza Senayan, Senayan City dan Pondok Indah Mall.

Alamat: Jl. Teuku Nyak Arief No.9, RT.6/RW.2, Grogol Sel., Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan,

Harga: mulai dari Rp 30.000.000 / bulan untuk 2BR

10. Residence 8

Apartemen Residence 8 Senopati Fasilitas - kolam renang,
Residence 8

Apartemen yang berlokasi di Senopati, Jakarta, tepatnya dalam lingkup District 8. Kamu hanya membutuhkan beberapa menit untuk sampai ke SCBD dan Sudirman karena jaraknya hanya beberapa menit. Selain terletak dekat perkantoran, Residence 8 juga berlokasi dekat dengan banyak lokasi hiburan di Jakarta. Apartemen ini memiliki banyak fasilitas yang mendukung gaya hidup sehatmu, seperti Kolam Renang Olympic Ukuran 50 m2, Pusat Kebugaran, Spa & Sauna, Ruang & Ruang Serba Guna, Ruang Audio Visual, Area Barbeque. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, kamu bisa mengunjungi FX Residence atau Pacific Place.

Alamat: Tulodong Atlas 1 No.40A, RT.5/RW.4, Senayan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan

Harga: mulai dari Rp 16.500.000/ bulan untuk 1BR

Demikian rekomendasi apartemen dengan kolam renang pribadi dan fasilitas berkualitas. Apakah kamu sudah menentukan pilihan terbaikmu? Jangan lupa cek website Flokq untuk melihat unit-unit yang tidak kalah keren lainnya.

Baca juga: Sewa Apartemen Menara Cawang dan Dapatkan 4 Kelebihan Ini!

Related Posts

No Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *